BERITA UNIK

Cara-Cara Mengusir Semut dengan Mudah dan Aman

Taipanpoker – Cara-Cara Mengusir Semut dengan Mudah dan Aman, Semua pasti pernah melihat semut. Hampir di setiap rumah pasti ada semut. Meski memiliki ukuran tubuh yang sangat kecil, kaki semut cukup kuat. Mereka mampu mengangkat beban 50 kali lebih berat dari tubuh mereka.

Hewan berjenis serangga ini paling menyukai makanan manis, terutama gula. Minuman teh dan kopi yang tidak segera diminum, bisa jadi sasaran serbuan semut.

Terkadang, gangguan semut yang mengerubuti makanan dan minuman ini terasa menjengkelkan. Berbagai cara dilakukan untuk mengusir semut. Namun tidak lama kemudian mereka datang kembali.

Jangan dulu putus asa Sahabat Dream. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengusir bahkan hingga bala tentara hewan ini.

Dilansir dari Reader’s Digest, berikut adalah cara mengusir semut dari rumah dengan cepat dan mudah.

1. Kapur semut

Cegah semut menyerang tempat penyimpanan gula dan makanan dengan menggambar garis di sekitar dengan kapur semut. Serangga ini akan menjauh karena kandungan kalsium karbonat di dalam kapur, yang sebenarnya terbuat dari cangkang hewan laut yang dikeraskan dan dikompresi.

Kamu juga bisa menaburkan bubuk kapur semut di sekitar tanaman kebun untuk mengusir semut dan siput

Cara Mengusir Semut dengan Bumbu dapur

Tepung, gula, dan paprika merupakan sebagian bahan makanan yang menjadi target semut. Untuk menjaganya dari semut, selipkan daun salam ke dalam wadah untuk menyimpan bahan-bahan tersebut.

Jika khawatir tepung atau gula berbau daun salam, rekatkan pada bagian dalam tutup wadahnya. Kamu juga bisa menggunakan trik ini di dalam lemari, dengan menaruh cengkeh atau kayu manis.

Cara Mengusir Semut dengan Jeruk lemon

Kamu tidak perlu insektisida untuk membasmi semut. Gunakan saja jeruk lemon yang ternyata ampuh menyingkirkan semut.

Untuk bisa menggunakan bahan alami cara membasmi semut dengan jeruk lemon ini bisa kamu lakuan dengan beberapa tahapan.

Semprotkan air perasan jeruk lemon di depan pintu dan jendela. Masukkan juga air perasan jeruk lemon ke dalam lubang atau celah di mana semut biasa keluar masuk.

Sebarkan juga irisan kecil kulit jeruk lemon di sekitar pintu masuk . Semut akan merasa terganggu dengan jeruk lemon.

Cara-Cara Mengusir Semut dengan Mudah dan Aman

Cara Mengusir Semut dengan Merica

Taburkan bubuk merica di pinggir meja. Atau, jika kamu menemukan sarang atau lubang semut, langsung masukkan bubuk merica ke dalamnya.

Semut-semut akan merasa kepanasan dan langsung pergi dari rumah.

Cara Mengusir Semut dengan Bedak talek

Talcum powder atau bedak talek ternyata manjur untuk mengusir semut dari rumah. Taburkan bedak talek di setiap sudut rumah yang mungkin jadi tempat berkumpulnya semut.

Penolak organik semut yang efektif lainnya adalah krim tartar, boraks, bubuk belerang, dan minyak cengkeh.

Cara Mengusir Semut dengan Cuka

Cuka dapat membunuh semut dengan efektif. Caranya, Tuangkan air dan cuka putih dengan jumlah yang sama ke dalam botol semprot. Kemudian semprotkan pada sarang semut dan sekitar area di mana serangga ini biasa terlihat.

Baca Juga : Heboh Jasa Melupakan Mantan,Gimana Mekanismenya?


Semut membenci bau cuka. Jika perlu, simpan botol semprotan berisi cuka ini untuk berjaga-jaga saat sedang piknik atau bermain dengan anak-anak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *