Uncategorized

5 Manfaat Cooldown Setelah Olahraga yang Perlu Kamu Tahu

5 Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga yang Perlu Kamu Tahu

TAIPANLOUNGE — Tentu akan sangat nyaman kalau kita bisa langsung berbaring saat selesai olahraga, tetapi sayangnya penelitian menunjukkan bahwa mereka yang tidak meluangkan waktu untuk melakukan pendinginan setelah olahraga atau cooldown dahulu bisa terkena getahnya nanti.

Dari sakit otot dan berbagai risiko cedera lainnya yang merupakan risiko melewatkannya, berikut ini beberapa manfaat pendinginan setelah olahraga!

1. Mempercepat pemulihan otot

5 Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga yang Perlu Kamu Tahuinstagram.com/marcusfernaldig

Peningkatan sirkulasi darah yang terjadi melalui pendinginan memungkinkan otot-otot untuk rileks dan menerima oksigen ini untuk langsung memulihkan diri nya yang habis di ajak untuk berlatih.

Ketika denyut jantung menurun setelah berolahraga, kamu memberi waktu pada tubuhmu untuk benar-benar menerima aliran darah, yang memulai proses pemulihan jauh lebih cepat daripada kalau kamu langsung berhenti dan berbaring untuk beristirahat tanpa melakukan pendinginan terlebih dahulu.

2. Membuat tubuh lebih fleksibel

5 Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga yang Perlu Kamu Tahuinstagram.com/marcusfernaldig

Memiliki tubuh yang lebih fleksibel tidak hanya memungkinkanmu untuk mampu melakukan beberapa pose yoga yang menarik, tetapi juga akan mengurangi ketegangan otot. Setelah beberapa minggu pendinginan pasca olahraga rutin, kamu akan melihat perbedaan dalam fleksibilitasmu

3. Melindungi sendi-sendi

5 Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga yang Perlu Kamu Tahu

Sendi-sendi dalam tubuhmu di kelilingi oleh jaringan ikat dan memiliki ikatan otot. Sewaktu kamu melakukan pendinginan di area-area tubuhmu yang memiliki sendiri seperti lutut, pinggul dan bahu, kamu mengurangi ketegangan dan kebuntuan di sekitar area tersebut. Ini akan mengurangi tekanan pada sendi dan memungkinkan mereka untuk bergerak lebih bebas.

4. Mengurangi risiko kram

5 Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga yang Perlu Kamu Tahuinstagram.com/fransiscus96

Saat kamu menghilangkan asam laktat yang terbentuk saat berolahraga melalui pendinginan, kamu juga merilekskan otot dan membiarkan energi, cairan tubuh dan darah mengalir mengalir tanpa ‘tersangkut’ di mana saja.

Cairan yang tersangkut ini sering menyebabkan kram. Dehidrasi juga bisa menjadi faktor dalam kram pasca-olahraga, karena itu jangan lupa juga untuk minum cukup air sembali melakukan pendinginan.

5. Mendinginkan tubuh

5 Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga yang Perlu Kamu Tahuinstagram.com/marcusfernaldig

Seperti namanya, pendinginan berguna untuk mendinginkan tubuhmu. Sirkulasi oksigen yang meningkat berarti detak jantung yang lebih rendah, secara bertahap membawa tubuhmu kembali ke denyut istirahat. Kamu membawa tubuhmu kembali seimbang secara perlahan, yang akan memberikan relaksasi kepada diri mu.

Itulah beberapa manfaat pendinginan setelah olahraga yang bisa kamu dapatkan. Selelah apapun, jangan melewatkan pendinginan setelah berolahraga ya. Tubuhmu akan sangat berterima kasih!

=======================================

TAIPANPOKER
Temukan Situs Terbaik Hanya Di sini, Dapatkan Kemenangan Besar Bersama Kami Setiap Hari

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *